Sangat menarik tulisan dari Dr. Sidiarto Kusumoputro yang melaporkan bahwa penerima hadiah nobel 1981 Roger Sperry dkk, telah berhasil menjelaskan konsep organisasi otak secara neurologis. katanya, manusia mempunyai 2 hemisfer ( belahan ) otak kanan dan kiri. Masing-masing hemisfer memounyai wawasan kesadaran diri ( domain of inner cocious awareness") yang berbeda. Hemisfer kiri mempunyai pola yang mewakili daya pikir analitis, logis , dan linier. Sedang yang kanan ( trad) berpola silent and ancient hemisphere. Padahal Hemisfer kanan, menurut penelitian mempunyai pola yang mewakili pikiran intuitif, holistik, dan juga kreatif . juga kemampuan bahasa, spasial, dan artistik dan imajinasi.
Sebagai ilustrasi kita bisa bicara tentang aspek pendidikan. Masalah yang sangat menonjol adalah antara pendidikan dan penekanan yang berlebihan pada kemampuan analisis daripada kemampuan sintesis. Padahal dalam bidang teknologi yang ditonjolkan adalah kemampuan analitis, dan di bidang seni ( arsitektur, desain ) yang dibutuhkan adalah kemampuan sintesis. Yaitu kemampuan menciptakan sesuatu secara kreatif dan estetis dengan mengkoordinasikan dan mengintegrasikan berbagai unsur yang diperlukan.
Menurut para ahli kemampuan analitis ( hemisfer otak kiri ) dan kemampuan sintesis ( hemisfer otaka kanan) dapat dikembangkan dengan stimulasi dan latihan juga lho....
No comments:
Post a Comment